Dok saya mau bertanya, waktu malam Sabtu saya mimpi basah.. kemudian malam Minggu saya berhubungan dengan ejakulasi di luar, apakah bisa menyebabkan kehamilan dok?
2821 Views
0 Balasan
Dijawab Oleh dr. Dwiana Ardianti
(0)
Selamat pagi, ATerima kasih atas pertanyaan AndaKetika sel sperma pria bertemu dengan sel telur wanita dan terjadi proses pembuahan, maka akan terjadi kehamilan. Cukup dengan 1 sel sperma baik dan sehat, yang berhasil bertemu dengan sel telur wanita bisa menyebabkan kehamilan.
Ciri sperma yang baik adalah:
Jumlah, dalam 1 ml air mani minimal terdapat 15 juta sel sperma
Motilitas (pergerakan), mampu bergerak dan berenangs ecara maksimal sehingga dapat membuahi sel telur wanita
Bentuk, mempunyai bentuk oval pada bagian kepala dan ekor yang panjang
Terkait dengan apa yang Anda tanyakan, jika dilakuakn hubungan seksual dengan sperma dikeluarkan di luar vagina, maka tidak ada sel sperma yang berhasil bertemu dengan sel telur wanita dan tidak terjadi kehamilan. Namun, apabila ada cairan pra ejakulasi yang keluar di dalam vagina dan mengandung sel sperma, maka bisa saja menyebabkan kehamilan walaupun kemungkinannya sangat kecil.Untuk itu, apabila siklus haid pasangan Anda pada bulan berikutnya mengalami keterlambatan, lakukanlah tes kehamilan dan pemeriksaan ke dokter spesialis kandungan terdekat. Jika Anda dan pasangan berencana menunda kehamilan, sebaiknya gunakan alat kontrasepsi yang sesuai bagi Anda dan pasangan.
Tips agar kualias sperma tetap terjaga adalah:
Gunakan pakaian dalam yang nyaman, menyerap keringat, berbahan lembut dan ukuran yang sesuai