Dok saya mau tanya. Siklus haid saya nggak normal banget bulan lalu saya kena tgl 25 sekarang saya kena tgl 15. Menurutku ini cepat banget. Siklus haid saya selalu maju gimana penjelasannya dok?
6467 Views
0 Balasan
Dijawab Oleh dr. Dwiana Ardianti
(0)
Selamat siang, STerima kasih atas pertanyaan Anda.Haid adalah kondisi dimana keluarnya darah dari vagina yang secara rutin dan alami terjadi pada wanita sejak usia remaja hingga menjelang masa menopausenya. Idealnya siklus haid wanita adalah 21 hari hingga 35 hari yang dihitung sejak hari pertama haid terakhir hingga hari pertama haid pada periode berikutnya. Adapun beberapa kondisi yang dapat menyebabkan siklus haid menjadi tidak lancar adalah:
Adanya gangguan hormon, seperti pada PCOS, tiroid dan lain lain
Jika pada bulan lalu hari pertama haid Anda adalah tanggal 25 dan pada tanggal 15 bulan ini Anda sudah mengalami haid kembali dapat dihitung berjumlah 22 hari. Karena siklus normal adalah 21 - 35 hari, maka siklus Anda kali ini masih tergolong normal. Hindarilah stres dan kelelahan, konsumsi makanan sehat dan bergizi, lakukan olahraga teratur dan beristirahatlah dengan cukup.Bila terdapat keluhan terkait dengan siklus haid, atau masalah pada kesehatan organ reproduksi periksakan ke dokter spesialis kandungan terdekat.Semoga bermanfaat.Salam sehat,dr. Dian