Selamat pagi LKKulit keriput biasanya disebabkan paparan sinar matahari, proses penuaan, kurangnya konsumis vitamin kulit seperti vit c dan e, penggunaan kosmetik yang mengandung alkohol dan zat kimia.Pada paparan sinar matahari kulit menjadi kering dan kehilangan elastisitas hal tersebut memicu keriput, sedangkan pada penggunaan cream atau zat kosmetik beberapa dapat memicu sumbatan pori, pelepasan cairan dan hilangnya elastisitas kulit sehingga kulit lebih gampang kering. Saya sarankan untuk menjaga kelembapan kulit agar tidak keriput, gunakan tabir surya jika terpapar matahari, gunakan pelembab kulit yang berbahan air, selalu mencuci wajah jika terkena debu, gunakan pelindung seperti masker wajah jika di luar gedung agar tidak terpapar panas dan debu. Konsumsi buah dan sayur atau vitamin antioksidan seperti vit c atau e.Jika keluhan tidak berubah ada sebaiknya berkonsultasi langsung dengan dokter spesialis kulit dan kelamin (SP.KK)Salam sehat dr.Zulham