Trauma abdomen biasanya dikategorikan berdasarkan mekanisme trauma. Trauma tumpul dapat disebabkan karena pukulan langsung, benturan dengan benda tumpul, jatuh dari ketinggian, atau tabrakan kendaraan.Sedangkan trauma tembus dapat disebabkan oleh pisau, peluru, pecahan bom atau ledakan, dan benda tajam lainnya.
Jika Anda merasakan nyeri pada abdomen dan merasakan gejala setelah terkena benturan di masa lalu, segera konsultasikan dengan dokter.Dokter akan menanyakan beberapa hal, seperti di mana Anda bekerja, bagaimana aktivitas Anda di masa lalu, apakah Anda pernah jatuh atau terkena pukulan, dan lain-lain.Pemeriksaan lanjutan mungkin dilakukan untuk menegakkan diagnosis trauma abdomen tumpul menggunakan CT scan, USG, atau MRI.Jika Anda mengalami keadaan trauma tusuk abdomen, dokter akan melakukan prosedur pertolongan pertama dengan algoritma ABCDE (airway, breathing, circulation, disability, dan exposure). Selanjutnya, dokter akan memberikan perawatan sesuai tingkat keparahan luka tusukan, misalnya operasi bedah.